Home > Halaqah Silsilah Ilmiyah > Beriman Kepada Malaikat > Halaqah – 03 Beriman Dengan Nama Nama Umum Malaikat

Halaqah – 03 Beriman Dengan Nama Nama Umum Malaikat

👤 Ustadz Dr. Abdullah Roy, M.A حفظه لله تعالى
📗 Beriman Kepada Malaikat

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين

Halaqah yang ke-3 dari Silsilah Beriman Dengan Malaikat adalah “Beriman dengan nama-nama umum malaikat”.
Malaikat adalah nama umum bagi makhluq yang mulia ini.
Diantara beriman dengan malaikat Allāh adalah beriman bahwasanya selain nama umum ini (yaitu malaikat), di dalam Al-Qurān Allāh juga memberi nama makhluq yang mulia ini dengan nama-nama umum yang lain.
Allāh menamai mereka sebagai:

⑴ Safarah (سَفَرَةٌ) artinya utusan-utusan.
Allāh berfirman:

بِأَيْدِي سَفَرَةٍ (15) كِرَامٍ بَرَرَةٍ ( 16)

“Di tangan para utusan yang mulia.” (‘Abasa 15-16)
Allāh menamai mereka dengan:

⑵ Junūd (جُنُوْدٌ), atau pasukan-pasukan.
Allāh berfirman, Allāh mengabarkan pertolongan kepada orang-orang yang beriman di perang Hunain.

ثُمَّ أَنزَلَ اللَّهُ سَكِينَتَهُ عَلَىٰ رَسُولِهِ وَعَلَى الْمُؤْمِنِينَ وَأَنزَلَ جُنُودًا لَّمْ تَرَوْهَا وَعَذَّبَ الَّذِينَ كَفَرُوا ۚ وَذَٰلِكَ جَزَاءُ الْكَافِرِينَ(26

“Kemudian Allāh menurunkan ketenangannya kepada RasulNya dan orang-orang yang beriman dan menurunkan pasukan-pasukan yang tidak kalian lihat dan mengadzab orang-orang yang kafir. Dan yang demikian adalah balasan bagi orang-orang yang kafir.” (At-Taubah 26)

Dan Allāh menamai mereka dengan:
⑶ Al-Malaul A’la (الْمَلَأُ الأَعْلَى), atau sekumpulan makhluq yang paling atas.
Karena mereka adalah penghuni langit.
Allāh Subhānahu wa Ta’āla berfirman:

مَا كَانَ لِيَ مِنْ عِلْمٍ بِالْمَلأِ الأَعْلَى إِذْ يَخْتَصِمُونَ

“Aku tidak memiliki ilmu sedikitpun tentang para malaikat ketika mereka saling berbantahan.” (Shād 69)

Itulah yang bisa kita sampaikan pada halaqah kali ini. Dan sampai bertemu pada halaqah selanjutnya.

وصلى الله على نبينا محمد و على آله و صحبه أجمعين
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته
image_pdfimage_print

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top