Home > Halaqah Silsilah Ilmiyah > Mahazi > Halaqah 14 ~ Ziarah Masjid Quba Bagian 02

Halaqah 14 ~ Ziarah Masjid Quba Bagian 02

Program: MAHAZI (Madrasah Haji dan Ziarah)
Audio: Ustadz Dr. Abdullah Roy, M.A حفظه لله تعالى
Transkrip: ilmiyyah.com

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين

Halaqah yang ke-14 dari Silsilah Ziarah Kota Madinah adalah tentang Ziarah Masjid Quba Bagian 02.

Telah berlalu hadist yang berisi keutamaan shalat di Masjid Quba,

Apakah bersuci dari rumah adalah syarat untuk mendapatkan pahala umroh ? Jawabannya : Bukan merupakan syarat.

Bahkan seseorang bisa mendapatkan pahala umroh dengan sholat di Masjid Quba baik bersuci dari rumahnya atau bersuci di tempat wudhu di Masjid Quba atau di mana saja.

Oleh karena itu datang di dalam hadits :

صَلاَةٌ فِيْ مَسْجِدِ قُبَاءَ كَعُمْرَةٍ

“Sholat di Masjid Quba seperti umroh”
(Hadist shahih di riwayatkan At Tirmidzi dan Ibnu Majah dari Usaid bin Alhudhair semoga Allah meridhoinya)

Di dalam hadist ini beliau Rasulullah tidak menyebutkan bersuci dari rumah,
Sebagian ulama menjelaskan bahwa penyebutan bersuci dari rumah menunjukan bahwa Ziarah ke Masjid Quba adalah bagi orang-orang yang tinggal di dekat Quba, yang bisa datang ke Masjid Quba tanpa berpergian jauh sehingga berwudhu dari tempat tinggalnya kemudian bisa melakukan sholat dengan mengunakan wudhu tersebut, seperti penduduk kota madinah, penduduk desa Quba atau orang yang sedang berziarah ke masjid nabawi.

Adapun orang yang harus berpergian jauh menuju ke Quba maka tidak boleh ia berpayah-payahan berpergian ke Madinah dengan tujuan utama ke Masjid Quba, karena yang di anjurkan untuk berpergian kesana dengan berpayah-payah adalah 3 masjid saja, yaitu :

– Masjidil Haram
– Masjid Nabawi
– Masjidil Aqsa

Sebagaimana di dalam hadits yang di riwatkan oleh Bukhari dan Muslim,

Dengan demikian kita mengetahui bahwa orang yang ke madinah tujuan utamanya adalah sholat di masjid nabawi, kemudian bila ada kesempatan maka berziarah ke Quba.

Itulah yang bisa kita sampaikan pada halaqah kali ini dan sampai bertemu kembali pada halaqah selanjutnya.

والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

image_pdfimage_print

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top